Theza Hilda Masa-masa sulit tidak pernah bertahan lama, tetapi orang-orang tangguh mampu melewatinya.

7 Tips Cara Mengatasi Boomerang Instagram Error di Android

2 min read

Cara mengatasi boomerang Instagram error

Cara mengatasi boomerang Instagram error karena macet, patah-patah, terlalu cepat atau beberapa masalah lain seringkali dicari oleh pengguna perangkat satu ini. Pasalnya, Instagram merupakan salah satu media sosial yang banyak diminati oleh milenial saat ini.

Baca juga : Cara Menggunakan Aplikasi Penambah Kontak WA

Sehingga apabila terjadi kendala pada fitur yang diberikan setelah pembaharuan terjadi. Maka, akan timbul banyak permasalahan dari pengguna aplikasi tersebut.

Apalagi cara kerja boomerang hanya sebatas pembagian video dengan durasi beberapa detik. Efek yang diberikan cenderung menarik dan kekinian.

Cara Mengatasi Boomerang Instagram Error

Adanya sebuah kendala pada sistem operasional, tentu disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satu kemungkinan paling besar yaitu faktor internal dari dalam aplikasi atau perangkat itu sendiri.

Nah, untuk cara mengatasi boomerang Instagram error Anda bisa mengikuti panduannya secara lengkap pada artikel kali ini. Di antaranya yaitu:

1. Gunakan Koneksi Internet yang Stabil

Penyebab utama adanya masalah pada boomerang akun Instagram Anda adalah koneksi internet yang buruk. Jika Anda menggunakan paket internet lelet dan terdapat pembatasan kecepatan, maka hal tersebut menjadi pendorong utama dari patah-patah yang terjadi pada akun IG Anda.

Oleh karena itu, untuk mengatasinya Anda perlu memperhatikan koneksi internet yang dipakai. Pastikan Anda menghubungkan perangkat dengan jaringan internet yang memiliki kecepatan stabil.

Apabila menggunakan wifi, Anda bisa memiliki posisi yang tidak begitu jauh dari router. Tujuannya sinyal yang bisa Anda tangkap lebih kuat dan minim hambatan.

2. Menghapus Data dan Cache Instagram

Cara mengatasi boomerang Instagram error berikutnya bisa Anda coba dengan menghapus cache dan data aplikasi. Pasalnya, penggunaan aplikasi terlalu lama juga dapat memicu penumpukan file sampah.

Dengan menghapus cache aplikasi, akan membuat Instagram berjalan dengan lancer sehingga minim sekali potensi eror.

Baca juga : Rekomendasi Aplikasi Video Slow Motion untuk Android

Cara mengatasi boomerang patah-patah di IG dengan cara menghapus cache, antara lain :

  • Pertama, pergi ke kemu pengaturan
  • Selanjutnya, Anda bisa masuk ke menu apps atau aplikasi
  • Cari aplikasi Instagram
  • Kemudian, pilih opsi Hapus Cache dan Hapus Data
  • Buka Kembali aplikasi Instagram
  • Proses selesai

Jika keseluruhan cara mengatasi boomerang Instagram error dengan menghapus cache berhasil Anda lakukan. Secara otomatis, seluruh fitur dan bawaan aplikasi Instagram akan refresh ulang, sehingga permasalahan dapat teratasi.

3. Cara Mengatasi Boomerang Instagram Error dengan Logout Akun

Keluar dari akun Instagram dan masuk Kembali, juga menjadi salah satu cara mengatasi boomerang Instagram error. Caranya ini terbilang sangat sederhana, namun terbukti ampuh.

Beberapa cara yang bisa Anda lakukan antara lain :

  • Masuk pada menu profil Instagram
  • Setelah itu, buka menu pada bagian atas
  • Masuk ke menu pengaturan
  • Scroll ke bawah dan tekan pilihan logout
  • Selesai

Proses ini akan membuat Anda keluar dari akun IG yang bisa Anda gunakan. Jika sudah berhasil, Anda akan diminta untuk login ulang agar bisa menggunakan Instagram seperti biasa.

Pada tahap ini, Anda bisa mencoba membuat video Instagram untuk mengecek permasalahan sudah teratasi atau belum.

4. Pembaharuan Aplikasi

Cara mengatasi boomerang Instagram error yang sering dijadikan alternatif oleh Sebagian pengguna sosial media yaitu dengan pembaharuan aplikasi. Sebab, bisa saja aplikasi telah merilis fitur terbaru dan pengguna belum mengetahuinya.

Sehingga banyak terjadi permasalahan pada aplikasi lama yang membutuhkan pembaharuan.

Oleh karena itu, Anda perlu meng-update melalui Playstore jika pengguna smartphone. Atau melalui App store apabila Anda pengguna iPhone.

5. Mengatasi Boomerang Instagram Eror dengan Cara Mengganti Jaringan Internet

Jaringan internet dapat menjadi salah satu faktor yang menyebabkan boomerang tidak stabil. Hal tersebut dikarenakan, setiap operator seluler memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Nah, cara paling mudah untuk mengatasinya yaitu dengan mengganti kartu SIM dengan kecepatan jaringan lebih baik. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan jaringan WiFi yang terdapat disekitar.

Sebab, apabila koneksi internet Anda tidak stabil akan menghambat proses pengambilan video di Instagram. Bahkan, tidak jarang kualitas yang didapatkan tidak bisa bagus 100%.

6. Update Smartphone

Penyebab lain dari permasalahan boomerang error di Instagram adalah smartphone tidak mendukung versi terbaru. Apalagi pihak dari Instagram selalu melakukan pembaharuan terhadap aplikasinya dengan mengeluarkan fitur menarik.

Baca juga : Rekomendasi Aplikasi Cek Suhu Badan di Android

Sehingga, salah satu cara mengatasi boomerang Instagram error yaitu dengan melakukan update versi OS dari smartphone. Tujuannya agar system mampu menyesuaikan kebutuhan dengan fitur terbaru yang ada.

7. Garis Hijau Boomerang

Penyebab terakhir dari permasalahan pada aplikasi Instagram adalah adanya perbedaan ukuran resolusi video. Di mana, ukurannya tidak sesuai dengan ketetapan yang telah dibuat oleh Instagram.

Jika Anda memaksakan ukuran tersebut, akan menimbulkan hasi boomerang berupa garis hijau di bagian samping. Cara mengatasi boomerang Instagram error tersebut bisa Anda lakukan dengan mengetahui pilihan ukuran terbaik pada Instagram story.

Penutup

Itulah beberapa Langkah yang bisa Anda terapkan untuk mengatasi berbagai permasalahan Instagram. Baik mulai dari macet, ngelag, melambat, dan berbagai masalah lainnya.

Theza Hilda Masa-masa sulit tidak pernah bertahan lama, tetapi orang-orang tangguh mampu melewatinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *