Theza Hilda Masa-masa sulit tidak pernah bertahan lama, tetapi orang-orang tangguh mampu melewatinya.

Kenapa Tidak Bisa Swafoto di SSCASN? Ini Cara Mengatasinya

2 min read

Kenapa Tidak Bisa Swafoto di SSCASN

Blogdzikry.com – Kenapa tidak bisa swafoto di SSCASN merupakan pertanyaan umum yang diajukan oleh calon peserta yang hendak membuat akun untuk seleksi CPNS. Beberapa dari mereka mengalami kesulitan dalam mengunggah swafoto di platform tersebut. 

Baca juga : Cara Mengatasi Sayangnya Browser Telah Berhenti

Salah satu masalah yang sering dihadapi adalah pesan ‘webcam.js error couldn’t access webcam’ yang muncul, menyebabkan webcam pada laptop tidak dapat dibuka. Lantas, bagaimana cara mengatasi kendala ini ketika melakukan swafoto CPNS di SSCASN ? 

Penyebab Kenapa Tidak Bisa Swafoto di SSCASN

Selanjutnya, mengapa webcam mengalami kesalahan atau tidak dapat berfungsi saat mendaftar di SSCASN? Penyebab utama dari kesalahan saat mengambil swafoto adalah bahwa website SSCASN tidak diizinkan untuk mengakses webcam pada desktop.

Ketika mengunjungi situs https://sscasn.bkn.go.id dan membuka menu pembuatan akun, aplikasi browser secara otomatis akan menampilkan pop-up menu yang berisi pengaturan izin akses webcam untuk website SSCASN tersebut.

Jika peserta mengabaikan atau tidak memberikan izin akses webcam desktop kepada website SSCASN, proses pengambilan swafoto tidak dapat dilakukan karena webcam desktop tidak dapat terbuka.

Ketika peserta tidak memberikan izin dan mencoba mengambil swafoto untuk mendaftar di SSCASN, mereka akan menerima pesan “Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet.” Jika peserta mengalami eror saat mendaftar, mereka tidak perlu khawatir.

Solusi Masalah Tidak Bisa Swafoto di SSCASN

Perlu Anda ketahui, swafoto berbeda dengan pas foto dan memiliki tujuan verifikasi peserta yang melamar. Swafoto ini dilakukan pada tahap pembuatan akun SSCASN, sedangkan pas foto diunggah saat pendaftaran CPNS atau PPPK.

Proses pengambilan swafoto untuk membuat akun SSCASN dilakukan secara langsung dengan cara berikut:

1. Beri Izin SSCASN Mengakses Webcam di Mozilla Firefox

Solusi pertama yang dapat Anda lakukan yaitu pastikan untuk menggunakan versi terbaru dari browser Mozilla Firefox. Jika muncul pesan “Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet”, maka ikuti langkah-langkah berikut:

  • Pilih opsi kamera yang ada di sisi kiri kolom URL.
  • Hapus “Blocked Temporarily” agar membatalkan pengaturan izin untuk mengakses webcam di SSCASN.
  • Refresh halaman pembuatan akun SSCASN.
  • Setelah itu, akan muncul pop-up menu yang berisi dua opsi izin akses webcam untuk website SSCASN, yaitu “Block” dan “Allow”.
  • Pilih “Allow” untuk memberikan izin akses webcam ke website SSCASN.
  • Anda bisa mengikuti contoh swafoto cpns yang ada di website.

Saat menghadapi masalah Webcam.js Error saat melakukan swafoto di SSCASN, langkah-langkah ini dapat membantu Anda mengizinkan website SSCASN mengakses webcam di browser Mozilla Firefox.

2. Izinkan SSCASN Mengakses Webcam di Chrome

Berikutnya solusi lain yang bisa Anda lakukan yaitu harus memastikan telah menggunakan versi terbaru dari browser Google Chrome. Jika pesan “Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet” muncul, cobalah langkah-langkah berikut:

  • Setelah melakukan SSCASN login Klik ikon kamera yang terletak di ujung kanan kolom URL.
  • Pilih opsi “Always allow (nama website) to access your camera” dan klik “Done”.
  • Refresh halaman website pembuatan akun SSCASN.
  • Sekarang, website telah berhasil diizinkan untuk mengakses webcam.
  • Setelah memberikan izin akses webcam ke website pendaftaran CPNS melalui browser desktop, silakan mencoba mengambil swafoto untuk membuat akun pada pendaftaran CPNS dan PPPK.

Dengan langkah-langkah ini, mengatasi Webcam.js Error saat melakukan swafoto menjadi lebih mudah.

Ketentuan Melakukan Swafoto di SSCASN

Persyaratan untuk swafoto dalam proses pembuatan akun SSCASN telah diatur sesuai dengan Panduan Pendaftaran Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Tahun 2022 yang diterbitkan oleh Badan Kepegawaian Negara.

Baca juga : Cara Scan Dokumen di HP Android

Berikut adalah ketentuan-ketentuan tersebut:

  • Wajah harus terlihat dengan jelas dan tidak buram. Pastikan pencahayaan ruangan memadai.
  • Foto harus berbentuk landscape dan close up, mulai dari ujung kepala hingga bagian atas dada.
  • Latar belakang foto bersifat bebas.
  • Berpakaian dengan rapi dan sopan.
  • Ukuran foto tidak boleh melebihi 200 KB.

Cara Melakukan Swafoto di SSCASN

Untuk menjawab pertanyaan dari permasalahan swafoto gagal di SSCASN, maka berikut adalah langkah-langkah untuk membuat akun SSCASN.

Ini merujuk pada Panduan Pendaftaran Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Tahun 2022 yang diterbitkan oleh BKN:

  • Kunjungi situs https://sscasn.bkn.go.id dan mulai membuat akun.
  • Isi formulir pembuatan akun SSCASN dengan data diri yang akurat, seperti nama lengkap, NIK, KK, tanggal dan tempat lahir, dan informasi lainnya.
  • Unggah foto KTP sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan, dengan ukuran maksimal 200 KB.
  • Pada bagian paling bawah formulir pembuatan akun SSCASN, akan tersedia kolom untuk swafoto.
  • Di kolom tersebut, klik opsi “Ambil Foto”.
  • Webcam desktop akan aktif, dan mulailah mengambil swafoto sesuai dengan ketentuan yang telah dijelaskan di atas. Jika perlu, peserta dapat mengambil swafoto ulang jika merasa foto sebelumnya tidak memenuhi standar.
  • Setelah swafoto berhasil diambil, peserta dapat memeriksa kembali data yang telah dimasukkan.

Jika semua data yang dimasukkan sudah benar, peserta dapat mencetak Kartu Informasi Akun, yang nantinya dapat digunakan saat mendaftar seleksi CPNS atau PPPK. Kini, Anda tidak bingung lagi kenapa tidak bisa swafoto di SSCASN. Semoga berhasil.

Theza Hilda Masa-masa sulit tidak pernah bertahan lama, tetapi orang-orang tangguh mampu melewatinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *