Dzikry Hanya manusia biasa bernama lengkap Moch Dzikry Nur Alam yang menyukai berbagai informasi seputar dunia teknologi dan komputer modern.

Memahami Pengertian dan Keunggulan NAS untuk Bisnis

2 min read

Memahami Pengertian dan 7 Keunggulan NAS untuk Bisnis

Nas atau singkatan dari Network Attached Storage ialah sebuah perangkat penyimpanan masa kini yang terhubung ke jaringan internet. Keunggulan nas yaitu memiliki sistem data yang terpusat dan dapat diakses dengan mudah dari mana saja.

Baca juga : cara mematikan mode aman samsung

Dengan menggunakan sistem Network Attached Storage cerdas ini, pengguna dapat menyimpan berbagai file dalam ukuran dan jenis yang beragam. Selain itu, pengguna juga bisa mengaksesnya melalui berbagai perangkat seperti smartphone Android atau IOS.

Keunggulan Menggunakan NAS

Adapun beberapa kelebihan yang akan Anda dapatkan dalam menggunakan sistem penyimpanan NAS untuk bisnis, diantaranya yaitu:

  1. Tidak ada biaya berlangganan. Pengguna cukup membayar satu kali dalam membeli komponan hardware dan softwarenya.
  2. Dapat diakses di berbagai perangkat dengan mudah. Sistem nas memiliki fitur sinkronisasi data yang dapat diakses di berbagai perangkat berbeda.
  3. Privasi data sepenuhnya di tangan Anda. Data pengguna yang tersimpan tidak akan dibagikan dengan pengguna lainnya.
  4. Memiliki keamanan data yang terjamin. Nas memiliki sistem cerdas dan perlindungan data modern yang dapat diandalkan.
  5. Dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Berbagai kebutuhan digital Anda dapat disesuaikan dengan nas, seperti ukuran penyimpanan, lokasi server dan sebagainya.
  6. Menghemat pengeluaran jangka panjang. Walaupun mempunyai harga awal yang cukup mahal, namun sistem penyimpanan nas termasuk investasi yang dapat dimanfaatkan untuk menghemat pengeluaran jangka panjang.
  7. Mempermudah proses kolaberasi antar tim. Proses pengelolaan data dapat dilakukan antar tim kerja, sehingga mempercepat performa bisnis Anda.

Cara Memilih NAS Sesuai Kebutuhan

Adapun beberapa hal yang perlu Anda pahami sebelum menggunakan nas yaitu cara menentukannya sesuai dengan kebutuhan Anda, diantaranya yaitu:

1. Sesuaikan Kapasitas Storage dengan Kebutuhan

Besar kebutuhan penyimpanan data ini perlu Anda atur sesuai dengan keperluan, Anda bisa mencobanya dalam memilih level menengah dengan memperhatikan ukuran data yang Anda miliki.

Kemudian, buat perencanaan data dan tambahkan pertumbuhan data di kurun waktu 2 hingga 6 tahun mendatang. Hal ini bertujuan agar penggunaan sistem NAS dapat lebih maksimal bagi kelangsungan bisnis Anda.

2. Menentukan Fungsi Utama NAS

Di langkah selanjutnya, Anda perlu menentukan terlebih dahulu fungsi NAS tersebut. Seperti untuk bisnis, organisasi atau penggunaan pribadi.

Besar penyimpanan dalam penggunaan pribadi sangat berbeda dengan ukuran bisnis yang menyertakan banyak orang atau tim di dalamnya.

Dalam kasus lainnya, fungsi NAS bisa dijadikan server multimedia atau penyimpanan untuk melakukan backup data secara keseluruhan. Sehingga sebelum menggunakannya, Anda perlu menentukan fungsi utama NAS dalam bisnis agar mendapatkan kinerja yang maksimal.

3. Menentukan Level Perlindungan Data

Selanjutnya, pengguna perlu menentukan ukuran perlindungan data dalam memenuhi kebutuhan bisnis. Metode simplenya, Anda harus memilih jenis RAID atau singkatan dari redundant array of independent disks yang berfungsi dalam menentukan jumlah harddisk NAS tersebut.

4. Mengatur Akses yang Diberikan ke Pengguna Lain

Dalam penggunannya, penyimpanan NAS bisa diatur khusus dalam digunakan secara pribadi. Pengguna dapat memberi akses orang lain agar bisa tersambung ke perangkat NAS yang dimiliki.

Nah, sebelum menerapkan NAS untuk kinerja bisnis Anda, maka Anda perlu mengatur akses keseluruhan dari total rekan kerja atau tim yang dapat mengakses penyimpanan NAS tersebut. Hal ini bertujuan untuk menghindari pencurian data atau hal yang tidak terduga lainnya.

5. Pilih Brand yang Sesuai dengan Bisnis Anda

Keunggulan NAS bisa terletak pada brand yang Anda gunakan, oleh sebab itu Anda perlu menggunakan brand terbaik yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Beberapa brand penyimpanan NAS menyediakan beragam model yang dilengkapi dengan spesifikasi berbeda dalam setiap level performanya. Di satu sisi, ada juga brand NAS yang berkomitmen untuk meningkatkan fitur keamanan dan menciptakan suatu ekosistem software lengkap dengan aplikasi didalamnya.

Kinerja software yang baik dan kecepatan yang optimal dapat membuat kenyamanan pengguna yang menggunakannya (user-friendly). Oleh sebab itu, pemilihan brand yang tepat akan berdampak positif bagi bisnis Anda kedepannya, semoga berhasil.

Penutup

Akhir kata, cukup sekian pembahasan singkat kali ini mengenai pengertian dan keunggulan NAS bagi bisnis serta cara menentukannya. Semoga bermnafaat dan sampai jumpa di artikel lainnya.

Dzikry Hanya manusia biasa bernama lengkap Moch Dzikry Nur Alam yang menyukai berbagai informasi seputar dunia teknologi dan komputer modern.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *