Anita Warga negara Indonesia yang gemar menulis dan membagikan berbagai informasi bermanfaat mengenai teknologi, investasi dan komputer modern.

Inilah 6 Rekomendasi Aplikasi Chatting dengan Bule Eropa

2 min read

Rekomendasi Aplikasi Chatting dengan Bule

Kemajuan teknologi yang luar biasa membuat siapapun bisa berkomunikasi dengan orang lain dari berbagai Negara. Termasuk berkomunikasi dengan bule. Karena kini, telah banyak aplikasi chatting dengan bule yang recommended untuk Anda gunakan.

Kelebihan Aplikasi Chatting dengan Bule

Aplikasi chatting dengan bule memiliki berbagai kelebihan bagi penggunannya. Apa saja kelebihannya? Simak penjelasan berikut:

1. Mengasah bahasa Inggris

Adapun kelebihan aplikasi yang pertama adalah mengasah bahasa asing. Kok bisa sih? Ya, karena mau tidak mau, Anda meski berkomunikasi dengan bule menggunakan bahasa asing. Dengan demikian, Anda pasti akan berusaha mencari tahu apa saja yang akan Anda diskusikan dan harus menjawab apa.

Baca juga : rekomendasi aplikasi untuk memperjelas foto buram

Awalnya mungkin agak sulit. Namun lama kelamaan, Anda akan memiliki banyak kosa kata bahasa Inggris yang baru. Dan memang, berkomunikasi dengan bule, atau menggunakan bahasa Inggris menjadi salah satu tips sukses berbahasa Inggris aktif. Tetap semangat.

2. Bisa mencari jodoh

Tahukah Anda, bahwa tidak sedikit yang menggunakan aplikasi chatting dengan bule ini dijadikan sebagai aplikasi pencari jodoh. Terutama yang sudah berusaha kuat untuk mencari jodoh di dunia nyata, tapi masih belum juga dipertemukan. Atau, aplikasi ini juga sangat pas untuk Anda yang ingin berjodoh dengan bule.

3. Tampilan sederhana

Pada umumnya, aplikasi-aplikasi chatting seperti ini memiliki tampilan yang sangat sederhana. Sehingga, Anda bisa menggunakannya dengan sangat mudah ketika berinteraksi dengan para bule.

Rekomendasi Aplikasi Chatting dengan Bule

Berikut adalah beberapa aplikasi yang bisa menjadi pilihan untuk Anda gunakan untuk mengobrol secara langsung dengan banyak bule, diantaranya yaitu:

1. Tinder

Siapa sih yang nggak kenal aplikasi Tinder? Kayaknya, hampir semua pada kenal. Terutama anak muda. Apalagi kini, aplikasi Tinder telah menjadi salah satu aplikasi yang cukup populer di Indonesia.

Anda bisa bertemu dengan banyak orang dengan cara yang sangat mudah. Yakni, hanya perlu swipe right saja ketika ingin chattingan dengan orang lain, termasuk chattingan dengan bule. Atau, Anda juga bisa kok menolak ajakan chattingan jika merasa kurang tertarik.

Caranya adalah dengan swipe left saja. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur yang hanya dapat digunakan oleh Anda yang membayar biaya tertentu.

2. OkCupid

Aplikasi chatting dengan bule yang kedua adalah OkCupid. Namanya memang agak lucu, tapi percaya deh, aplikasi ini sangat recommended untuk Anda gunakan. Karena selain mudah digunakan, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk bertemu dengan orang lain dari berbagai Negara.

Baca juga : aplikasi bikin stiker wa di android

Tampilannya juga tergolong sangat menarik. Ketika baru bergabung ke OkCupid, Anda akan mendapatkan beberapa pertanyaan seputar diri Anda, kriteria yang diinginkan.

Anda juga dapat memberikan like kepada akun yang Anda sukai. Sementara jika tidak ingin melihat postingan orang yang tidak Anda suka, Anda bisa meng hide nya saja. Sayangnya, fitur hide tersebut berbayar.

3. Skout

Aplikasi ini juga akan membantu Anda chattingan dengan bule. Aplikasi ini juga akan menghubungkan Anda dengan orang di sekitar.

Fitur-fitur yang ditawarkan sangat menarik.  Anda bahkan bisa mengirimkan pesan kepada siapapun tanpa berteman terlebih dahulu.  Untuk saat ini, Skout sudah didownload banyak orang dari berbagai Negara. Jumlah yang mendownloadnya sudah di atas angka 50 juta.

4. Zoosk

Aplikasi chatting dengan bule selanjutnya adalah Zoock. Zoocks menjadi aplikasi yang cukup digemari oleh orang-orang yang suka berinteraksi dengan masyarakat dari Negara lain.

Jumlah yang mendownloadnya sudah lebih dari 35 juta. Begitu daftar, Anda akan diminta untuk mengisi data, kemudian Zoocks akan memberikan profil lawan jenis yang mungkin Anda sukai.

5. Waplog

Aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk chattingan dengan orang lain dari Negara lain.  Menariknya, model aplikasi satu ini sudah cukup sama dengan aplikasi atau platform media sosial lainnya.

Baca juga : rekomendasi aplikasi edit foto dengan artis korea

Yakni, Anda dapat membuat story dengan durasi maksimal 15 detik. Yang mana, story tersebut akan hilang dengan sendirinya ketika sudah diposting selama 24 jam alias sehari semalaman.

Selain akan menemukan bule dan orang dari Negara lain, Anda juga bisa loh bertemu dengan orang Indonesia sendiri. Cukup keren bukan?, untuk menginstalnya bisa mengunduhnya melalui platform google playstore secara gratis.

6. eHarmony

Aplikasi chatting dengan bule yang terakhir adalah eHarmony. eHarmony merupkan produk dari seorang psikolog yang bernama Neil Clark Warren. Ia telah menjadi konselor pernikahan 35 tahunan.

Jadi, bagi Anda yang ingin berkomunikasi dengan bule, dan ingin memawa hubungan ke tahap selanjutnya, kami sarankan untuk menggunakan aplikasi ini. Karena memang, ia merupakan aplikasi untuk siapapun yang sudah serius akan membina rekomendasi.

Aplikasi ini juga bisa merekomendasikan siapa kira-kira jodoh yang tepat untuk Anda. Karena merupakan aplikasi besutan konselor dan konsultan pernikahan, mungkin aplikasi ini bisa menjadi pertimbangan Anda. Baik yang hanya sekedar untuk chattingan atau yang ingin ke jenjang pernikahan.

Penutup

Selain aplikasi chatting dengan bule di atas, masih ada aplikasi lainnya, seperti Badoo, Bottled, International Cupid, dan Asian Dating. Sekian daftar aplikasi yang bisa Anda coba. Semoga bermanfaat.

Anita Warga negara Indonesia yang gemar menulis dan membagikan berbagai informasi bermanfaat mengenai teknologi, investasi dan komputer modern.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *